Sabtu, 19 Desember 2020

AKU TERJEBAK

Cerita Remaja
AKU TERJEBAK
toto endargo

Sebel!
Dunia remaja adalah dunia yang unik. 
Petualangan awal dari perasaan mereka dalam hubungan batin antara pria dan wanita. Rasa sayang tidak hanya membuat hati bahagia tapi kadang menghadirkan pula rasa resah, sedih, cemburu, marah, bahkan sampai rasa putus asa. Cemburu adalah masalah utama bagi ramaja.
.
Melihat jabat erat Krisna terhadap Ratna, rasa cemburu menyergap perasaan Nissa. Itulah awal mula diamnya Nissa terhadap Krisna.
“Uh, erat benar genggamanmu ke tangan Ratna!” sewot suara Nissa, setelah Ratna berlalu.
“Tidaklah! Nissa, tolong jangan menuduhku seperti itu!” pinta Krisna segera.
Dan enam menit kemudian kata itu diulangi.
“Erat benar genggamanmu ke tangan Ratna!” kata Nissa menyindir Krisna untuk yang ke tiga kalinya.
“Nissa, tolong hentikan tuduhanmu itu!” pinta Krisna kemudian, menghiba.
“Terserah aku!” jawab Nissa sambil berlalu. Krisna tertegun.
.

Rabu, 16 Desember 2020

SAYA PUN CAKEP

Cerita Remaja 
SAYA PUN CAKEP 
toto endargo 

Senin, 15 Agustus 2005 
Lapangan upacara SMP Negeri 2 Purbalingga 
"Kenapa dalam anggota Paskibra ini ada nama Galih? Bikin resah saja!" gerutu Nunik, sesaat setelah lirikan matanya menatap wujud Galih! 
“Kenapa pula aku jadi tak suka padanya?” tanyanya dalam hati, “Apa salahnya?” 
Pokoknya sebel! 
Siang itu, bagi Nunik, siang yang sangat menyebalkan. Latihan upacara begitu melelahkan! Langit sangat cerah, menjadikan tak seberkaspun sinar matahari terhambat untuk sampai ke bumi. 
Suhu udara menjadi menyengat! 
Panas!
Beruntung bagi Nunik karena ia kebagian peran khusus, peran yang tidak harus berpanas-panasan dalam latihan upacara ini. Nunik masih sempat berteduh di bawah pohon glodhogan di tepi lapangan. Rugi kan, kalau kepanasan! Nunik dapat menjadi bertambah hitam, bahkan mungkin bisa menjadi wulung, karena gosong. Padahal bagi remaja putri, kulit gosong bukan hal yang diinginkan. Hehe..., maunya tetap mulus. Kalaupun hitam itu karena takdir saja. Bagi Nunik hitampun, dia tetap cakep, manis. Walau cakep tapi tetap tak boleh menggerutu, kan! 
Biar! 
Menyebalkan! 

Minggu, 13 Desember 2020

SEKILAS MITIGASI BENCANA

SEKILAS MITIGASI BENCANA
Toto Endargo, S.IP

Pelajaran dari Sekar Gambuh

Sekar gambuh ping catur
Kang cinatur polah kang kalantur
Tanpa tutur katula-tula katali
Kadaluwarsa katutur
Kapatuh pan dadi awon

   Bencana diibaratkan sebagai “polah kang kalantur”, polah yang keterlaluan, bencana dapat mengakibatkan banyak kerugian. Jika kita tidak segera membicarakannya, "tanpa tutur", maka kita akan “katula-tula katali”, berkepanjangan dalam penderitaan. Jika sampai kadaluwarsa atau terlambat mengurusnya maka pasti dapat berdampak buruk, sulit diperbaiki walaupun kita telah berupaya, "kapatuh pan dadi awon"

SENYUM DI JEMARIMU

Cerita Remaja
SENYUM DI JEMARIMU
toto endargo

Bandung.
pagi yang berlangit biru menghiasi wajah kota Bandung
sejuk dan damai
gedung Museum Geologi berdiri anggun
dengan wajah tegar menyambutku ramah
aku berdoa dalam hati
"Semoga di gedung ini aku mempunyai kenangan yang indah!"
Pirus Ari Kinanti gadis manis tetangga kelasku
aku terpesona olehnya
"Pirus pagi ini aku menikmati kembali senyum manismu"
kata hatiku perlahan ketika aku menatapmu di halaman Museum Geologi,
ah, ruang dadaku terasa menjadi lapang
hari ini, sampai saat ini telah tiga kali aku mendapat senyummu